Seminar Hasil Penelitian BBPSDMP Kominfo Medan di Kota Padang Tahun 2019
Balai Besar Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BBPSDMP Kominfo) Medan menggelar seminar hasil penelitian BBPSDMP Kominfo Medan Tahun 2019 di Hotel Ibis, Kota Padang, Hari Kamis, 28 November 2019. Dengan mengusung tema “Penyediaan Keberagaman Data Digital Aktual Untuk Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat”. Tujuan kegiatan seminar ini adalah untuk berbagi informasi tentang berbagai strategi peningkatan kemampuan peneliti dan penerapan hasil-hasil penelitian dalam pembuatan kebijakan secara nasional maupun daerah. Seminar tersebut dihadiri Dinas Kominfo Kota Padang, Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang Sidempuan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Gunung Sitoli, Dinas Kominfo Kabupaten Padang Lawas Utara, Pejabat Eselon II, III dan IV di lingkungan BBPSDMP Kominfo Medan, fungsional Peneliti dan menghadirkan narasumber sebagai reviewer Yuhefizar, S.Kom, M.Eng dan Dr. Emerald, S.Kom, M.Kom.
Kegiatan seminar hasil penelitian ini dibuka secara resmi oleh Kepala BBPSDMP Kominfo Medan, Drs. Irbar Samekto, M.Si dalam sambutannya mengatakan, “Penelitian dan Big Data Analitik Tinjauan Pra Dasar Untuk Meningkatkan”, Nasa menyatakan, hari ini kami telah sukses mendarat kedelapan kalinya di Planet Mars dalam sejarah manusia. Insight (sejenis robot penjelajah), akan meneliti interior Mars dan akan memberi ilmu sains yang berharga saat kami mempersiapkan astronot ke bulan dan kemudian Mars, yang berjarak 481,6 juta kilometer dan akan menjadi rumah kedua penduduk bumi. Peryataan tersebut untuk memposisikan betapa peran peneliti amatlah penting manakalah hasil penelitian tersebut bermanfaat bagi lembaga/industri maupun masyarakat dan pemerintah pun mendukung dalam bentuk pengakuan serta anggaran penelitian yang lebih dari memadai. Saat ini, seiring dengan penggunan teknologi 4-5 G, teknologi digital telah memasuki barbagai sisi kehidupan manusia, dengan kondisi demikian memberikan kesempatan metamorposis profesi peneliti menjadi digital researcher/peneliti digital. Profesi peneliti digital merupakan adaptasi dan antisipasi ke masa depan dimana Indonesia saat ini telah memasuki pasar bebas dan hasil riset dunia dengan mudah ada dihadapan kita. Peneliti digital ini diharapkan dapat menjawab tantangan Presiden RI Bapak Joko Widodo, tentang pemanfaatan lembaga riset agar menghasilkan outcome hasil penelitian yang bernilai inovasi pada bidang teknologi, maka untuk pencapaian tujuan tersebut dibutuhkan penguatan kompetensi peneliti bidang kominfo yang diharapkan dapat beradaptasi terhadap era disrupsi dan kehadiran revolusi industri 4.0.
Seminar ini menghadirkan 1 (satu) orang penyaji yang menyampaikan materi:
- Meilinia D.Ginting, S.Kom : Survei Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Serta Implikasinya Terhadap Aspek Pendidikan, Sosial, Budaya dan Ekonomi Masyarakat 2019.
Forum seminar diawali dengan pemaparan hasil studi oleh penyaji dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab dengan peserta dan kemudian ulasan oleh pakar/reviewer. Dengan seminar ini diharapkan menjadikan hasil-hasil penelitian sebagai masukan penyusunan dan penyempurnaan kebijakan, dapat berkontribusi terhadap pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan sosial budaya khususnya bidang kominfo.